154 Warga Yang Akan ke Luar Pulau Seribu dihimbau Terus Terapkan ProKes oleh Polsek Kep Seribu Selatan

Jakarta – Polsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu melakukan himbauan protokol kesehatan kepada warga yang akan meninggalkan Pulau Seribu di 4 Dermaga Keberangkatan di pulau pemukiman, Senin (25/10).

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu AKP Wisnu Wardono mengatakan, personelnya yang di tempatkan di 4 Dermaga Keberangkatan pulau-pulau pemukiman melakukan himbauan kepada warga yang akan berangkat ke Jakarta ataupun Tanggerang agar selama di tujuan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Saat ini wilayah Kepulauan Seribu Selatan masih zona hijau Covid-19 dan diketahui kasus Covid-19 yang selama ini mayoritas berasal dari Cluster Perjalanan sehingga warga yang akan ke luar Pulau Seribu harus sering-sering diingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan,” jelas Wisnu.

BACA JUGA:  Bagikan 400 Masker ke Warga, Polres Kep Seribu Terus Sampaikan Imbauan Taat Prokes

Dia tambahkan Wisnu, jangan sampai nanti setelah kembalinya ke Pulau Seribu ada warga yang terpapar Covid-19 akibat abai menjalan aturan protokol kesehatan di lokasi tujuannya.

“Iya, warga harus sering kita ingatkan, kita ingin warga sekembalinya dari bepergian dalam keadaan sehat,” ujarnya.

Tercatat, hari ini sejumlah 154 warga meninggalkan Pulau Seribu Selatan melalui 4 (empat) Dermaga Keberangkatan pulau pemukiman dengan rincian dari Pulau Tidung 19, Pulau Pari 28, Pulau Lancang 78 dan Pulau Untung Jawa 29.

Pos terkait