Jakarta – Sejumlah Empat Ratus Tiga Belas penumpang berangkat ke Pulau Seribu setelah di Pelabuhan Kaliadem menjalani Scan PeduliLindungi, Sabtu (22/1/2022).
“Semua penumpang kapal yang akan ke pulau kita wajibkan menerapkan protokol kesehatan dan scanning barcode aplikasi peduli lindungi untuk memastikan semua yang ke Pulau Seribu sudah divaksin,” tetang IPTU Darno selaku Perwira Pengendali dari Polres Kepulauan Seribu.
Dia menambahkan, pihaknya ditugaskan di Pelabuhan Kaliadem bergabung dengan instansi terkait setempat untuk melaksanakan tugas pengamanan, pengawasan protokol kesehatan dan memantau pelaksanaan scan PeduliLindungi semua penumpang kapal yang hendak ke Pulau Seribu.
Terdata, sejumlah 413 penumpang kapal setelah melakukan scan barcode peduli lindungi di Pelabuhan Kaliadem berangkat ke Pulau Seribu menggunakan 8 Kapal Tradisional dan 3 Kapal Dinas Perhubungan.
“Kegiatan ini terus kita lakukan sebagai upaya memastikan semua penumpang kapal yang ke Pulau Seribu menerapkan protokol kesehatan dan sudah suntik vaksin,” pungkasnya.