Lanal Dumai Bersama Ster TNI dan Forkopimda Laksanakan Serbuan Teritorial di Perbatasan

 

 

TNI AL, Dumai,- Dalam rangka menjaga kedaulatan bangsa dan negara, Ster TNI melalui Pembinaan Fungsi Perbatasan Wilayah Nasional melaksanakan kegiatan Pendistribusian Bantuan Sosial ke Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis Riau. Acara pelepasan Ribuan Paket Bansos dipimpin oleh Aster Panglima TNI Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P., diwakili Paban VI/Taswilnas Ster TNI Kolonel Laut (P) Arief Budiman, M.Tr.Opsla., dihadiri oleh stake holder terkait, dilaksanakan di Halaman Apel Mako Lanal Dumai, Jalan Yos Soedarso No. 1 Dumai, Selasa (07/5/2024).

BACA JUGA:  Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang

 

Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Boy Yopi Hamel dalam sambutannya menyampaikan harapannya, semoga melalui pendistribusian Bantuan Sosial ini dapat memberikan dampak yang baik kepada masyarakat khususnya masyarakat maritim dan para nelayan di Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis.

 

Demikian juga halnya disampaikan Paban VI/Taswilnas Ster TNI dalam sambutannya yang membacakan amanat Aster Panglima TNI Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P., M.I.P., diantaranya menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Kogabwilhan I, Kodam I/BB Koarmada I, Lantamal I, Korem 031/WB, Lanal Dumai, Kodim 0320 DMI, Kodim 0303 BKS Polres Dumai, Pemkot Dumai, dan Pemkab Bengkalis yang telah berpartisipasi dalam terselenggaranya acara ini.

BACA JUGA:  Bakamla RI Berhasil Evakuasi Seorang Pemancing Terjatuh di Pelabuhan Muara Baru

 

Wilayah pulau-pulau kecil terluar mempunyai nilai-nilai strategis untuk pertahanan dalam menjaga kedaulatan bangsa dan negara. Letak geografisnya yang jauh dari pemerintah pusat serta terbatasnya aksebilitas yang membuat pulau-pulau terluar masih menghadapi berbagai bidang dan kehidupan sosial.

 

“Kehadiran negara menjadi suatu keharusan dan hal ini menjadi tanggung jawab Pemerintah termasuk TNI, Polri serta peran serta masyarakat,” ujarnya.

 

Hadir pada kegiatan tersebut, Plt. Kepala KSOP Kelas I Dumai Kolonel Marinir Amrul Adriansyah, Letkol Laut (P) Mahpudin Arsyadi Sacha, M.Pi. (Taswilnas Ster TNI), Letkol Inf Stevi Palapa, S.Pd. (Puanter Ster TNI), Danlanud Roesmin Noerjadin Pekanbaru diwakili Kasi Komsos Spotdirga Letkol ADM Casmana, Walikota Dumai diwakili Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, M.P., Forkopimda dan Tokoh Adat, serta para undangan.

BACA JUGA:  Wadan Lantamal I Hadiri Acara Pembayaran Zakat Melalui Baznas Provinsi Sumatera Utara

 

(Pen Lanal Dumai)

Pos terkait