Polsek Kep Seribu Selatan Wajibkan 120 Wisatawan Tiba Jalani Scan PeduliLindungi di Dermaga Pulau Lancang

Jakarta – Polsek Kepulauan Seribu terus menjaga agar wilayahnya tetap dalam zona hijau COVID-19 dengan menempatkan personel di Dermaga – Dermaga Kedatangan wisatawan di 4 pulau permukiman, Sabtu (21/5/2022).

Bersama dengan Satpol PP dan Dinas Perhubungan, pihak Polsek Kepulauan Seribu Selatan sejak pagi hari sudah berada di lokasi Dermaga Kedatangan di Pulau Lancang Kepulauan Seribu Selatan.

Sebanyak 120 wisatawan tiba di Dermaga Pulau Pari dengan menggunakan 4 kapal angkut penumpang dari Pelabuhan Rawasaban Kabupaten Tanggerang Banten.

Terlihat petugas gabungan memberikan imbauan agar wisatawan menerapkan protokol kesehatan dan menjalani scan PeduliLindungi di Pintu Masuk Dermaga.

BACA JUGA:  Vaksinasi Booster Merdeka, Sarana untuk Melengkapi Vaksinasi warga Pulau Seribu

Hal ini dilakukan sebagai upaya mencegah masuknya COVID-19 dan mempertahankan zona hijau COVID-19 di Kepulauan Seribu.

Pos terkait