Edisipost – Jagat dunia maya dihebohkan dengan video penjual tahu yang wajahnya mirip pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Dalam video yang beredar, pria pedagang tahu bulat itu memakai masker berwarna merah. Perekam video juga mengaku telah menyadari bahwa si penjual tahu bulat mirip dengan Shin Tae Yong.
Sementara video ini viral di akun TikTok hingga menjadi perbincangan hangat netizen. Penjual tahu wajahnya mirip Shin Tae-yong diunggah akun TikTok @destasuryanto. Dalam video diberi narasi coach STY pindah profesi. Setelah kebatalan Timnas Indonesia berangkat ke Kamboja, Coach STY menyambi jualan tahu.
Dalam video lain ditulis bahwa lokasinya di Karangjambu, Purwokerto dekat lampu merah IAIN. Sedangkan jualannya diberi nama tahu U & I.
Dilihat sepintas, wajah penjual tahu ini memang mirip Shin Tae-yong. Ketika masker yang dikenakan penjual ini sebagian besar dibuka, wajahnya benar benar mirip pelatih asal Korea Selatan ini.
Beragam komentar dilontarkan para netizen setelah melihat tayangan video. “Mirip banget,” tulis akun @brnXXX. “Coba tunjukin depan muka” tulis akun @nurXXX.